Analisis Pengaruh Profitabilitas dan Kepemilikan Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Kebijakan Dividen Sebagai Variabel Intervening

  • Dimas Veronica Priharti Universitas Baturaja
Keywords: Corporate Social Responsibility (CSR), Leverage, Nilai Perusahaan, Profitabilitas, Ukuran Perusahaan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh profitabilitas, ukuran perusahaan dan leverage terhadap nilai perusahaan dengan corporate social responsibility (CSR) sebagai variabel moderating (Studi Empiris Pada Perusahaan Properti dan Real Estate yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2013-2016). Populasi dalam penelitian ini sebanyak 45 perusahaan.Teknik sampel yang digunakan adalah Purposive Sampling dan jumlah sampel 21 perusahaan.Model yang digunakan dalam penelitian ini adalah Moderate Regression Analysisby (MRA) menggunakan aplikasi SPSS V.23.Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) profitabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, (2) ukuran perusahaan berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan, (3) leverage tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, (4)  Variabel CSR sebagai variabel moderasi tidak dapat memoderasi pengaruh profitabilitas terhadap nilai perusahaan (5) CSR dapat memoderasi pengaruh ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan, (6) CSR sebagai variabel moderasi tidak dapat memoderasi leverage terhadap nilai perusahaan.

Published
2018-02-28