Akuntabilitas Kinerja Pemerintah: Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhinya

  • Tria Novrianti Universitas Prof. Dr. Hazairin, SH Bengkulu
  • Helvoni Mahrina Universitas Prof. Dr. Hazairin, SH Bengkulu
  • Helmi Herawati Universitas Prof. Dr. Hazairin, SH Bengkulu
Keywords: Akuntabilitas Kinerja Pemerintah., Kejelasan Sasaran Anggaran, Pengendalian Akuntansi, Sistem Pelaporan

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kejelasan sasaran “anggaran, pengendalian akuntansi, dan sistem pelaporan terhadap akuntabilitas” kinerja pemerintah. Penelitian ini dilakukan di BPKAD Kota Bengkulu. “Penelitian ini merupakan penelitian dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan adalah data primer. Responden dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai pada kantor BPKAD Kota Bengkulu yang terlibat langsung dalam pengelolaan keuangan daerah yaitu sekretariat, bagian anggaran, bidang akuntansi dan perbendaharaan, aset, security dan cleaning service. dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling “dengan 54 responden yaitu bagian anggaran, Bidang aset , dan akuntansi” dan bagian treasury. Metode pengumpulan data adalah survei dengan menggunakan kuesioner yang dibagikan kepada responden. Skala pengukuran data dengan skala likert. Analisis pengaruh variabel menggunakan metode analisis regresi linier berganda Statistical Packages For Social Science (SPSS). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengaruh kejelasan sasaran “anggaran, pengendalian akuntansi, dan sistem pelaporan berpengaruh signifikan dan positif” terhadap akuntabilitas kinerja pemerintah

Published
2022-03-30