Analisis Nilai Pasar Perusahaan Melaluim Pengukuran Corporate Social Responsibility (CSR) Dan Good Corporate Governance (GCG)

Analisis Nilai Pasar Perusahaan Melaluim Pengukuran Corporate Social Responsibility (CSR) Dan Good Corporate Governance (GCG)

  • Marza Syaputra Universitas Sahid
Keywords: nilai pasar, CSR, GCG

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji hubungan langsung maupun hubungan tidak langsung dari Corporate Social Responsibility dan Good Corporate Governance seperti kepemilikan institusional, ukuran dewan direksi, jumlah dewan komisaris, dan jumlah komite audit terhadap nilai perusahaan yaitu price book value perusahaan yang tercatat di LQ-45 pada Bursa Efek Indonesia. Sampel data yang digunakan adalah perusahaan yang termasuk dalam indeks LQ-45 dan menerbitkan dan mempublikasikan laporan keuangan audit dan laporan tahunan sejak periodeĀ 2008 - 2010. Metode penarikan sampel yang digunakan adalah purposive sampling, yang mana dapat ditentukan jumlah sampel adalah sebanyak 36 perusahaan yang dijadikan sampel penelitian. Dengan menggunakan metode statistik berupa analisis multiple regresi, hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa variabel jumlah dewan direksi menunjukkan hubungan signifikan yang positif terhadap price book value, sedangkan variabel kepemilikan institusional, jumlah dewan komisaris independen, dan jumlah komite audit tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan yaitu price book value. Hasil penelitian ini memiliki keterbatasan, karena hanya menggunakan lima variabel dari good corporate governance dan keterbatasaan pengungkapan corporate social responsibility untuk menguji hubungan dari nilai pasar perusahaan, sehingga tidak dapat menghasilkan pengukuran yang baik atas pengaruh nilai perusahaan yang diukur dengan price book value.

Published
2019-03-29